Wednesday, October 13, 2010

Si Cantik dari Cilacap

Berkaitan dengan Cilacap, Jawa Tengah banyak hal bisa dituliskan. Mulai dari mengapa Segara Anakan terus-menerus mengalami pendangkalan sampai dengan “hotel” besar yang dihindari banyak orang yang letaknya persis di sebuah pulau di samping kota. Tetapi biarlah itu diurus oleh media lain. Sekarang mari kita bicarakan saja mengenai sesuatu yang cantik yang asli Cilacap yakni tentang artificial lure asli sana.

Dari ke hari artificial lure semakin molek saja bentuknya. Warnanya pun semakin mengkilat dan warna-warni. Aksi lure pun semakin macam-macam. Inovasi terus berkembang demikian pesatnya. Artificial lure kini semakin cantik dan sexy. Dan Cilacap sebagai sebuah “metropolitan” mancing di pesisir Selatan Pulau Jawa tentu memiliki sesuatu yang bisa diperbincangkan mengenai hal ini.

Selain sebuah destinasi mancing yang ramai kota ini juga memiliki figur pemancing yang
mampu memproduksi artifical lure yang namanya telah cukup kondang di tingkat regional dan bahkan di Jakarta. Namanya Okky. Lure-lure produksinya entah sadar atau tidak mungkin telah sering kita gunakan untuk mancing. Yang patut diacungi jempol untuk lure produksinya ini adalah kemampuan serta kemauannya untuk mengelola “muatan lokal” secara serius yakni dengan memperhatikan secara karakter perairan di negeri kita khususnya Selatan Pulau Jawa. Harga umpan buatannya tentu lebih ekonomis dibanding umpan produksi laur negeri.

Kita ketahui bersama kebanyakan lure mancing kita adalah produksi luar negeri yang pastinya dalam banyak hal dibuat dengan berdasarkan pada kenyataan-kenyataan setempat seperti warna dan bentuk livebaitnya dan lain sebagainya. Dan pada beberapa kasus maka umpan-umpan itu pasti akan “mati gaya” saat dipakai di perairan kita. Untuk hal ini mungkin bisa dilihat pada kasus mengapa GT di perairan Selat Sunda lebih suka pada popper warna strawberi atau polkadot produksi salah satu perajin umpan yang juga dari Jawa Tengah dibandingkan dengan popper dari luar negeri.

Inilah yang mendapat perhatian dari perajin lure asal Cilacap ini. Melalui produksi skala kecil dia membuat umpan-umpan yang sangat memperhatikan karakter perairan kita sendiri khususnya perairan di Selatan Pulau Jawa. Maka tak heran lure baik yang untuk kasting, jigging, popping dan ataupun trolling sangat ampuh saat diterjunkan ke perairan sekitar Jawa. “Ini tentu saja setelah melalui proses panjang,” katanya kepada MancingONLINE beberapa waktu lalu di Cilacap.

Kini perajin lure yang menjalankan usahanya dengan memproduksi lurenya di emperan rumah ini mulai memetik hasilnya karena umpan-umpan produksinya semakin banyak tersebar di toko-toko pancing di sekitaran Jawa Tengah dan bahkan Jakarta. “Kalau toko-toko Jakarta biasanya pesanan khusus,” ucap perajin lure yang sering memancing bersama anak-anaknya ini.

Okky kini semakin serius menjalankan usaha kecil-kecilnnya ini dengan mulai mengibarkan bendera sendiri bernama Alpha Fishing Art dan terus-menerus melakukan inovasi. Semangat yang luar biasa untuk dicontoh sebab dia menjalankan Alpha Fishing Art benar-benar hanya dengan bermodalkan semangat dan kecintaannya pada dunia mancing. Foto popper ditulisan ini adalah salah satu popper terbarunya yang terus terang belum dilempar ke pasaran karena sedang dalam tahap tes lapangan dan penyempurnaan. “Kapan MancingONLINE datang ke Cilacap, nanti kita mancing bareng,” ucapnya. Sebelum lupa, Okky juga menerima umpan “custom”, yakni umpan khusus yang dibuat berdasarkan pesanan pemancing. Anda mau coba? Okky bisa dihubungi di nomor 081327330074 dan 085869317488.(MR)

sumber : http://www.mancingonline.com/content/view/130/119/

No comments:

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...